RAKYAT INDONESIA MENGGUGAT 2013

RAKYAT INDONESIA MENGGUGAT 2013
Di didikan pada 18 nopember 2012 di Gedung Indonesia Menggugat (GIM) Bandung: Keterwakilan Organisasi dan perorangan yang terdiri dari keterwakilan Petani, Nelayan, Buruh, Miskin Kota, Mahasiswa, Seniman, Budayawan, Lintas Agama, LSM/NGO dan ORMAS sebanyak kurang lebih 450 orang. Untuk tujuan:Menuju PERUBAHAN Indonesia yang lebih. Agenda utama RIM adalah: Pergantian Presiden dan Wakil Presiden secara Konstitusi UUD 1945; Nasionalisasi Aset negara; Perubahan sistem Hukum.

Rabu, 09 Januari 2013

Rakyat Indonesia Menggugat Tuntut KPK dan Pemerintah


Tribun Rakyat, 9 December 2012 - Oleh 
Jakarta-TR. Element masyarakat yang mengatasnamakan Rakyat Indonesia Menggugat berunjuk rasa di depan Taman Ismail Marjuki Cikini Jakpus.
Dalam orasinya massa mengatakan bahwa negara ini miskin dan buruk karena koruptor. Kami meminta kepada KPK untuk memeriksa Wakil Presiden Budiono dan Sri Mulyani dalam kasus Century yang sekarang tidak jelas pelakunya. Kita negara kaya raya tapi miskin karena korupsi dan menjarahan kekayaan alam oleh asing. SBY harus turun sekarang juga karena telah mengkhianati UUD 45 yaitu dalam pasal 33 bahwa kekayaan alam dan kandungannya harus dinikmati oleh rakyatnya.
Pukul 12.00 wib massa menuju ke kediaman Budiono, namun diblokir aparat keamanan dan selanjutnya massa menuju Bundaran Hotel Indonesia.
Dalam orasinya di Bundaran Hotel Indonesia menuntut :
1. Menuntut Ketua KPK untuk segera turun dari jabatannya karena tidak bisa menyelesaikan kasus-kasus besar seperti dijanjikan.
2. Segera meminta komisioner KPK membuat dan laporkan kepada rakyat di depan pers atas hasil penyidikan terkait Kasus Century, Wisma Atlit, Hambalang.
3. Memanggil dan memeriksa Budiono dan Sri Mulyani terkait Kasus Century
4. Menangkap semua elit politik yg terlibat melakukan tindak pidana korupsi.(Setya)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar